Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengapa Saat Sedih Kita Menangis

Adakalanya di saat kita sedih, menderita dan emosi benar-benar tidak tertahankan kita menangis, kira-kira kenapa ya kita menangis saat sedih? Mungkin pertanyaan itu yang saat ini ada di pikiran kita.

Menangis adalah suatu hal yang wajar terjadi pada manusia saat mengalami kesedihan yang mendalam, terkadang juga menangis saat terharu dan senang. Karena hal ini suatu yang wajar jadi kita tidak perlu malu untuk menangis.

Mengapa Saat Sedih Kita Menangis

Lalu mengapa kita menangis?
Manusia memiliki bahasa tubuh yang muncul secara alami sebagai alat komunikasi untuk memberikan informasi tentang keadaan diri kita. Misalnya saat kulit kepanasan akan memerah, saat tubuh butuh asupan makanan akan muncul rasa lapar/ ingin makan, saat tubuh kekurangan air akan terasa haus dan lain sebagainya.

Sama halnya saat kita dalam kondisi sedih atau terharu tubuh kita akan menunjukan bahasa alaminya dengan meneteskan air mata yang menandakan kita dalam keadaan sedih. Jadi menangis itu adalah bahasa tubuh.

Lalu mengapa ada orang yang yang bisa pura-pura menangis padahal dia sedang tidak sedih atau terharu?

Alasannya adalah karena sebagian orang ada yang mampu mengendalikan emosi dalam pikirannya sehingga tubuh akan menerima sinyal bahwa orang tersebut dalam keadaan sedih atau terharu kemudian tubuhnya akan merespon dengan mengeluarkan air mata atau menangis.

Sebenarnya kita menangis ketika kondisi kita seperti apa sih?
Kalau sepengetahuan admin dan pengalaman pribadi hal-hal yang membuat kita menangis adalah saat kita sedih, kecewa, bahagia, menyesal, terharu dan kondisi lainnya yang membuat emosi dalam pikiran kita naik.

Biasanya orang yang mudah menangis adalah orang yang memiliki kepekaan emosional terhadap lingkungannya.

Nah itu sedikit penjelasan mengapa saat kita sedih kita menangis, semoga memberikan manfaat dan wawasan baru untuk para pembaca. Terimakasih dan sampai jumpa.